17 Okt 2023

Pemadaman Listrik Bergilir, Samsat Majene Layanan di Halaman Kantor

 

MAJENE- Pemadaman listrik bergilir oleh PT. PLN Persero yang berlangsung Tanggal 13 Oktober 2023, mulai jam 08.30-11.10 Wita untuk wilayah Lembang dan sekitarnya mengakibatkan Layanan Stasioner Samsat Majene terpaksa dialihkan ke Area Halaman Kantor. 

 

Hal ini mengingat karena fasilitas Genset yang ada masih belum bisa dioperasikan, maka sebagai langkah antisipasi dengan mengaktifkan fasilitas kendaraan operasional Samsat Keliling (SAMKEL) di depan kantor, untuk mensuplai aliran listrik yang digunakan perangkat layanan.

 

“Pelayanan hari ini kita menggabungkan dua layanan yakni Layanan Samsat Keliling dan Layanan Samsat Telpon. Kasian wajib pajak sudah jauh-jauh datang dan harus menunggu listrik menyala, apalagi hari ini hari bertepatan dengan hari Jumat,”kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Amujib

 

Terpantau di lapangan, pelayanan out door kali ini didampingi langsung oleh Kasi Pendataan, Ishar. 

 

Seperti pelayanan yang dilakukan out door selama ini, pelayanan kali ini juga hanya dikhususkan untuk pembayaran Pajak Tahunan. Untuk pelayanan Pergantian STNK dan Pendaftaran Kendaraan Baru tetap menunggu sampai listrik kembali normal. Ini terkait dengan aplikasi Elektronik Registrasi dan Identifikasi (ERI) dari pihak Kepolisian.

 

Dari laporan yang disampaikan oleh Bendahara Penerima Pembantu Samsat Majene Sri Salti, untuk total penerimaan Samsat Majene Jumat 13 Oktober 2023 sebesar Rp. 70.357.060,- terdiri dari PKB Rp. 42.435.060, dan BBNKB Rp. 27.922.000, termasuk penerimaan PKB yang diperoleh melalui Layanan Out Door sebesar Rp. 22.458.540,-. (rls)

Read 822 times
(1 Vote)