09 Agu 2023

Masriadi Dorong Percepatan Akses Keuangan Melalui Data dan Informasi Potensi Ekonomi Daerah

 

MAMUJU--Kepala Biro Perekonomian dan Adm Pembangunan Setda Sulbar Masriadi Nadi Atjo membuka secara resmi Coaching Clinic Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Wilayah Sulbar, Kamis 3 Agustus 2023.

 

Bertempat di Aula Grand Maleo Hotel & Convention Mamuju, peserta Coaching Clinic yaitu TPAKD Se-Sulbar.

 

Berdasarkan Perpres Nomor 82 Tahun 2016 menerapkan Strategi Nasional Keuangan Inklusi (SNKI) yaitu strategi nasional yang dituangkan dalam dokumen visi misi, sasaran dan kebijakan keuangan inklusi dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi, percepatan penanggulangan kemiskinan, pengurangan kesenjangan antar individu dan antar daerah. 

 

Dalam sambutannya, Masriadi Nadi Atjo menekankan percepatan akses keuangan harus memetakan dan menyediakan data dan informasi mengenai potensi ekonomi daerah, sehingga dapat didorong dan dikembangkan melalui berbagai macam model pendampingan baik itu oleh OPD teknis, lembaga jasa keuangan, termasuk kemudahan akses permodalan melalui pembiayaan dari lembaga jasa keuangan. 

 

Masriadi menuturkan, Coaching Clinic diharapkan dapat dimaksimalkan sebagai sarana dalam berdiskusi untuk penguatan kapasitas TPAKD melalui peran dan fungsi pemerintah daerah dalam TPAKD.

 

Selain itu, juga diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dalam merumuskan dan menjalankan program TPAKD, serta melakukan evaluasi dan mencari solusi atas kendala- kendala di lapangan khususnya dalam rangka mendukung peningkatan kinerja TPAKD. 

 

"Ini untuk memperkuat kapasitas anggota dan peningkatan kinerja TPAKD serta mendukung pencapaian target literasi dan inklusi keuangan,"kata Masriadi

 

 

Dalam kegiatan tersebut dirangkaikan juga dengan sosialisasi kepada pelajar, oleh OJK bersama pemerintah daerah dan BPD Sulselbar dalam rangka meningkatkan budaya menabung sejak dini melalui program Satu Rekening Satu Pelajar (Kejar). Dan kunjungan visit klaster UMKM petani cabai, nelayan dan tenun pada 1 dan 2 Agustus 2023 untuk meningkatkan sinergi TPAKD dalam melakukan pengembangan potensi tersebut, utamanya dalam hal pendampingan dan penyerapan hasil produksi.

 

Untuk diketahui, pada Juli 2021 TPAKD Sulbar melakukan rapat koordinasi wilayah se- Sulbar yang dilaksanakan secara offline di Majene dan pada 2022 secara online dengan fokus pada perumusan program klasterisasi UMKM, pelaksanaan sosialisasi kebijakan kredit (restrukturisasi), peningkatan program OSOA/Kejar dan berbagai program lainnya. (rls)

Read 626 times
(0 votes)