01 Jan 2024

Pj Gubernur Sulbar, Prof Zudan Harap 2024 Layanan Publik di Sulbar Ditingkatkan

 

Mamuju - Meski digitalisasi di seluruh wilayah pemerintahan enam kabupaten se Sulbar sudah mulai berjalan, ada beberapa hal yang masih perlu ditingkatkan lagi, terutama di sektor pelayanan publik.

 

Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar, Prof Zudan Arif Fakrulloh, saat diwawancarai wartawan, Minggu (31/12/2023). Sehingga, kata Dia, memasuki tahun 2024, beberapa hal harus menjadi perhatian serius.

 

"Saya sangat berharap semua OPD dalam memberikan pelayanan publik, termasuk yang di kabupaten, itu bisa lebih cepat, lebih transparan dan mempersiapkan SDM dengan baik. Tentu, SDM yang kompeten, SDM yang ramah," kata Prof Zudan Arif Fakrulloh.

 

Selain itu, kata Prof Zudan Arif Fakrulloh, network gang harus dibangun untuk melakukan branding terhadap produk-produk yang dihasilkan oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah OPD lingkup Pemprov Sulbar dan enam kabupaten se Sulbar.

 

"Ini yang perlu kita perbaiki dan perlu kita tingkatkan di tahun 2024. Nah, kami berharap di tahun 2024, Penghasilan Asli Daerah (PAD) kita akan tembus di Rp 500 miliar. Tahun ini kan Rp 460-an miliar, tentu ini masih kecil dibandingkan provinsi lain, tetapi memang kapasitas fisikal dan potensi pendapatan di Sulbar ini tidak besar," ungkapnya.

 

Memasuki tahun politik 2024, Dia berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat di Sulbar untuk tetap menjaga kondusifitas daerah demi terjaganya keamanan dan ketertiban, serta tali silaturahmi dan persaudaraan tetap terjaga.

 

"Karena kita akan masuki tahun politik yang sudah terasa di akhir 2023, kemudian Pileg dan Pilpres di 14 Februari 2024, serta Pilkada serentak di akhir tahun. Mari kita jaga kondusifitas di seluruh Sulbar," ujar Prof Zudan Arif Fakrulloh.

 

Di sisi lain Prof Zudan Arif Fakrulloh mengajak seluruh masyarakat Sulbar untuk bersama-sama menggerakkan perekonomian. Terutama, kata Dia, pada sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan bidang industri.

 

"Mari kita bersama-sama untuk menggerakkan perekonomian, terutama sektor UMKM dan teman-teman yang bergerak di bidang industri. Terus gunakan produk-produk lokal Sulbar dan undang berbagai investor dan berbagai kegiatan untuk datang di Sulbar agar ekonomi Sulbar bisa bergerak lebih cepat lagi," tuturnya. (Rls)

Read 205 times
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments