11 Des 2023

Menanggapi Permintaan Sulsel, Pemprov Sulbar Koordinasikan dengan Distribusi Minyak

 

MAMUJU - Pemprov Sulbar melalui Disperindag Sulbar menanggapi permintaan minyak goreng dari Provinsi Sulsel

 

Kepala Dinas Disperindag Sulbar Andi Bau Akram mengatakan dalam waktu dekat akan mengkoordinasikan permintaan Sulsel ke penyedia minyak goreng di Sulbar.

 

"Kita akan koordinasikan kepada penyedia minyak goreng di Sulbar. Apalagi stok kita sudah cukup bahkan melebihi," kata Bau Akram, Senin 11 Desember 2023.

 

Ia membeberkan, selama ini juga Sulbar memang seringkali mendistribusikan minyak goreng ke Sulsel.

 

"Kita memang selama ini distribusikan ke Sulsel lewat Bulog, jika ada permintaan masuk," bebernya.

 

Sebelumnya, kementerian Perdagangan meluncurkan Minyakita pada 6 Juli 2022 untuk mengatasi kenaikan harga minyak yang pada saat itu sempat menyentuh harga Rp25.000 per liter.

 

Minyakita ini diproduksi oleh perusahaan sawit yang ada di Indonesia.

 

"Makanya kita akan koordinasikan, semoga secepatnya bisa kita tangani. Intinya kami siap fasilitasi dengan produsen minyak goreng curah di Sulbar," tutupnya.(rls)

Read 303 times Last modified on Senin, 11 Desember 2023 20:33
(0 votes)