20 Apr 2024

Buka Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Lingkup Pemprov Sulbar, Pj.Gubernur Prof Zudan: Buat Masyarakat Jadi Bahagia

 

MAMUJU - Pj Gubernur Sulbar Prof Zudan Arif Fakrulloh membuka acara pelatihan Kepemimpinan pengawas (PKP) lingkup Pemprov angkatan IV tahun 2024.

 

Acara berlangsung di Aula Marasa Corner dihadiri para pejabat Pemprov Sulbar, Kamis 18 April 2024.

 

Adapun, peserta sebanyak 40 orang dimana akan berlangsung selama tiga bulan.

 

Kepala BPSDM Sulbar Farid Wajdi mengatakan bertujuan untuk meningkatkan implementasi dengan melakukan inovasi dan mengoptimalkan seluruh potensi yabg dimiliki.

 

"Dimana hasil akhir proses belajar ini sebagai pemimpin masa depan Sulbar. Sehingga lahir sosok pemimpin yang bekerja dengan penuh pengabdian kepada masyarakat," kata Farid.

 

Termasuk, mampu memanfaatkan tekhnologi dan informasi demi branding Sulbar masa depan yang berdampak langsung ke masyarakat.

 

Pj Gubernur Sulbar Prof Zudan Arif Fakrulloh mengungkapkan agar seluruh ASN memiliki frekuensi yang sama.

 

"Tugas utamanya membuat rakyatnya bahagia. Jadi secara individu membuat rakyat bahagia, kemudian dikembangkan di organisasi tempatnya bekerja," ungkap Prof Zudan.

 

Sama halnya, setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mampu membuat rakyat saat dilayani bahagia.

 

"Jadi setiap OPD dikembangkan terus menjadi Pemprov, dimana Pemprov semangatnya sama melayani masyarakat agar bahagia," ujarnya.

 

Sehingga, tidak pernah memberikan pelayanan yang bisa menimbulkan ketidak bahagiaan dirasakaan rakyat.

 

"Tadi saya sampaikan saat pelatihan berlangsung harus mencoba mengganti suasana, sesekali pakai baju hitam putih, baju batik bahkan baju olahraga maka suasanya akan berbeda," paparnya.

 

Dengan demikian, para ASN akan mampu memahami perubahan-perubahan di tempatnya bekerja. Dengan demikian akan melatih individu kita agar bisa bergerak lebih cepat. Terutama memberikan pelayanan kepada masyarakat," tandasnya.(rls)

Read 55 times
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments