12 Okt 2021

Kakanwil DJPb Undur Diri, Gubernur Sulbar Beri Penghargaan

 

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (Kakanwil DJPb) Sulbar, Imik Eko Putro bersama isteri, di Kantor Merah Putih Gubernur Sulbar, Senin 11 Oktober 2021. Kunjungannya dalam rangka undur pamit pergantian Kakanwil DJPb Sulbar.

Dalam pertemuan itu, Gubernur Sulbar memberikan penghargaan Kepada Kakanwil DJPb Sulbar atas jasa-jasanya membantu kemajuan Sulbar.

Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar mengatakan, Imik Eko Putro merupakan sosok Kakanwil DJPb Sulbar yang selalu memberi dukungan penuh terhadap pembangunan Sulbar, sehingga provinsi ke- 33 ini mampu mengalami kemajuan dan peningkatan yang signifikan.

Selaku Gubernur Sulbar, Ali Baal menilai instansi Vertikal atau Forkopimda dan OPD Pemprov selalu menjaga semangat dan tidak mengenal waktu baik di kantor maupun di luar jam kantor, dalam memajukan daerah ini. 

"Kebersamaan kita itu selalu ada dimanapun kita berada. Tidak hanya di Sulbar, namun di luar Sulbar pun akan selalu membangun kebersamaan,"kata Ali Baal saat diwawancara

Sementara itu, Kakanwil DJPb Sulbar, Imik Eko Putro mengaku selama berada di Sulbar dirinya mendapatkan rasa kehangatan persahabatan dari Para Pimpinan Forkopimda. Salah satunya dari Gubernur Sulbar yang selalu terbuka kapan saja untuk mendiskusikan mengenai pembangunan di Sulbar dan pelaksanaan anggaran. 

"Untuk itu, kami memberikan support sepenuhnya kepada bapak gubernur dan provinsi ini,"ucap Imik

Imik menilai Gubernur Sulbar saat ini merupakan sosok yang mampu membawa Sulbar ke arah yang lebih baik.

"Kami menyadari bahwa seorang gubernur tidaklah mudah memimpin provinsi yang muda, namun bila melihat semangat dan tekad yang kuat dari sosok Gubernur Sulbar saat ini, mampu membawa Sulbar ke arah yang lebih baik,"tuturnya

Imik mengungkapkan, selaku Kakanwil DJPb Sulbar telah mendapatkan perintah pemindahan penugasan ke Kalimantan Barat. (farid) 

 

 

Read 470 times
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments