24 Okt 2025

BPBD Sulbar Sosialisasikan Pergub RPB Tahun 2025–2029

 

Mamuju – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Peraturan Gubernur (Pergub) tentang Rencana Penanggulangan Bencana (RPB) Tahun 2025–2029, yang digelar di Hotel Grand Putra, Mamuju, pada Kamis (23/10/2025).

 

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Pelaksana Harian (Plh) Sekprov Sulbar, Junda Maulana. Dalam sambutannya, Junda Maulana menekankan pentingnya sinergi lintas sektor dalam pelaksanaan kebijakan penanggulangan bencana, agar seluruh pihak memiliki arah dan panduan yang sama dalam menghadapi potensi bencana di wilayah Sulbar.

 

Pergub RPB Tahun 2025–2029 ini disusun sebagai acuan strategis bagi pemerintah provinsi, instansi vertikal, dunia usaha, dan masyarakat dalam mengelola risiko bencana, mulai dari tahap pencegahan, kesiapsiagaan, tanggap darurat, hingga pemulihan pascabencana.

 

Pelaksana Tugas (Plt.) Kalaksa BPBD Sulbar, Muhammad Yasir Fattah, dalam keterangannya menyampaikan bahwa sosialisasi ini menjadi langkah penting untuk memastikan seluruh pemangku kepentingan memahami substansi Pergub serta mampu menerapkannya dalam program dan kegiatan di masing-masing sektor.

 

“Pergub ini adalah panduan utama dalam upaya kita membangun ketangguhan daerah terhadap bencana. Melalui sosialisasi ini, kita ingin memastikan seluruh pihak bergerak selaras dan berbasis pada data serta analisis risiko yang telah diperbaharui,” ujar Yasir Fattah.

 

Ia menambahkan, penyusunan Pergub RPB 2025–2029 juga merupakan tindak lanjut dari arahan Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, yang menegaskan pentingnya peningkatan kesiapsiagaan dan penguatan kelembagaan penanggulangan bencana di semua tingkatan pemerintahan.

 

“Sesuai instruksi Bapak Gubernur, BPBD Sulbar terus memperkuat koordinasi dengan kabupaten, memastikan adanya keselarasan rencana dan percepatan implementasi kebijakan penanggulangan bencana berbasis risiko,” tambahnya.

 

Kegiatan ini diikuti BPBD Sulbar, BPBD Mamuju, perangkat daerah terkait, akademisi, dan lembaga kebencanaan, dengan harapan dapat memperkuat kolaborasi dan komitmen bersama dalam mewujudkan Sulbar yang tangguh bencana.

 

Naskah : BPBD Sulbar

Editor : Tim Humas Pemprov Sulbar

Read 74 times
(1 Vote)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments