16 Des 2017

Pemerintah Sulbar Merayakan Hari Ibu Ke 89 Tahun

Pemerintah Provinsi Sulbar Ikut Memperingati Hari Ibu ke 89 Tahun dengan melaksanakan jalan santai yang digelar di lantamal pada hari Sabtu tanggal 16-12-2017. Gerak jalan tersebbut dilepas wagub Enny Anggraeni Anwar dan dihadiri  Mantan Gubernur Sulbar, Anwar Adnan Saleh, sekprov Sulbar Ismail Zainuddin, Kapolda Sulbar Brigjen Pol Baharuddin Djafar, Danrem Tatag 142,  Kolonel Inf. Taufik Shabri. Kodim Mamuju, Letnan Kolonel Arhanud M Imran, Anggota DPR Provinsi Sulbar, Andi Marini Suparman dan Asisten III, Jamila, Kabid Kominfo Sulbar, Sudarso Din dan berbagai organisasi dari unsur perempuan Sulbar.

Selain gerak jalan ini juga  berbagai lomba antara lain, Terompa, lomba Balon, dan lomba memasak yang diikuti 4 peserta terdiri dari oleh Kapolda Sulbar, Wakil Bupati Mamuju, Danlanal Mamuju Dandim Mamuju dan yang menjadi tim juri dari Tim PKK, dr Erna, Darmawati, dan dari Dharma Wanita Sulbar, Ida Agus Tamdjoe   Selain itu ada juga  bazaar yang menyajikan berbagai macam kuliner dan makanan tradisional, berbagai kerajinan dan kupon door price jalan santai dengan menyajikan berbagai hadia. 

Read 917 times Last modified on Sabtu, 16 Desember 2017 10:26
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments