22 Des 2022

Sulbar Siap Jemput Program Kedaireka

 

MAMUJU, --Pemprov Sulbar menghadiri undangan Rapat Koordinasi Wakil Rektor Bidang Kemitraan, Inovasi, Kewirausahaan Universitas Hasanuddin Makassar, membahas Program Kerjasama Kedaireka 2023 dan Penawaran Kerjasama Sulawesi Barat melalui program Matching Fund Kedaireka Tahun 2023. 

 

Rapat dihadiri Sekprov Sulbar Muhammad Idris serta sejumlah kepala dinas, Ruang Rapat A Gedung Rektorat Universitas Hasanuddin Makassar, Kamis 22 Desember 2022. 

 

Idris menjelaskan, Program Kerjasama Kedaireka merupakan program pembiayaan bersama ide-ide inovatif di daerah. Ia pun mengaku tertarik denga program tersebut sebab lebih mengedepankan hasil. 

 

"Kita tertarik dengan pembiayaan yang basisnya rill. Artinya rill disektor pertanian yang bisa kita kembangkankan," ujar Idris, dikonfirmasi Kamis 22 Desember 2022. 

 

Menurutnya, kerjasama pembiayaan bersama ini menjadi kesempatan meniru cara negara lain yang sukses dengan inovatif. 

 

"Ini tidak lebih dari cara-cara kita meniru Thailand yang sukses dengan inovasi konkrit yang langsung bisa dimanfaatkan petani,nelayan dan sektor lainnya," ungkapnya 

 

Dari rakoor tersebut, Lanjut Idris, pihaknya akan melakukan maping program dan menargetkan pengajuan proposal sebelum pergantian tahun. 

 

Ia pun mengingatkan agar OPD terkait memanfaatkan peluang dari program Kedaireka. 

"Manfaatkan peluang ini, sekaligus kita menggeser cara cara kita mengelola program yang tidak berbasis pada hasil. Kadi-kadis ini tidak boleh tinggal diam memanfaatkan waktu yang ada," tutup Idris. (rls)

Read 159 times
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments