18 Sep 2021

Idris : Sulbar Diharapkan Mampu Jadi Penyangga Pangan Daging IKN Baru

 

Pengembangan transmigrasi peternakan merupakan langkah nyata Pemprov Sulbar untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi daerah, yang sangat berpeluang sebagai penyangga utama pangan untuk Ibu Kota Negara (IKN) baru.

Hal tersebut dikemukakan Sekprov Sulbar Muhammad Idris, saat membuka rapat  persiapan pengembangan kawasan transmigrasi peternakan di Kecamatan Tutar, Kabupaten Polewali Mandar, yang berlangsung di Aula Kantor Bappeda Sulbar, Kamis 17 September 2021.

Untuk mendorong keberhasilan program pengembangan  itu, Idris mengajak seluruh pemangku kepentingan baik pada tingkat kecamatan hingga desa, menjadi pendorong kesuksesan pengembangan transmigrasi peternakan di Kecamatan Tutar.

"Hal itu akan menjadi model untuk pengembangan kawasan transmigrasi peternakan di daerah lain di Sulbar,"ucap Idris

Idris juga mengungkapkan, dalam upaya mewujudkan penyediaan pangan khususnya daging sapi, yang diharapkan mampu menjadi penyangga utama pangan daging di IKN baru, harus disertai dengan peningkatan sumber daya lokal, baik dari sumber daya manusia sebagai peternak maupun sumber daya pakan yang berkualitas.

Untuk itu, Idris menekankan kepada semua pihak terkait dan pemangku kepentingan di Kecamatan Tutar, perlu menggerakkan seluruh sumber daya yang ada untuk pengembangan transmigrasi berkonsep peternakan di Sulbar, dan berharap pengembangan transmigrasi peternakan berdampak pada upaya peningkatan kesejahteraan serta mampu mendorong pertumbuhan ekonomi di Sulbar.

 

Read 609 times Last modified on Sabtu, 18 September 2021 11:00
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments