08 Okt 2020

Percepat Penanganan Covid-19, Pemprov Sulbar Hadirkan PCR Mobile

 

Kominfo Sulbar-- Mendukung percepatan penanganan Covid-19  di Sulbar, Pemprov Sulbar menyiapkan fasilitas baru dengan menghadirkan PCR Mobile atau mobil laboratorium PCR untuk pemerikasaan spesimen Covid-19.

"Di hari Minggu kemarin, Pemprov Sulbar telah berhasil menghadirkan fasilitas-fasilitas baru untuk mendukung penanganan Covid-19 berupa PCR Mobile, yaitu mobil yang bisa langsung melakukan tes laboratorium atau sering disebut tes  swab di mobil,"kata Sekprov Sulbar Muhammad Idris, pada rapat koordinasi pengendalian Covid-19, bersama Forkopimda dan Para Bupati Se-Sulbar melalui video coference (vidcon), yang berlangsung di  ruang Oval Lantai 3 Kantor Gubernur Sulbar,  Rabu 7 Oktober 2020.

Idris menuturkan, tujuan pengadaan mobil tersebut untuk lebih mempermudah masyarakat di seluruh kabupaten se-Sulbar melakukan tes swab.

Melalui kesempatan itu, Idris mengungkapkan, untuk mendapatkan mobil tersebut tidaklah mudah sebab kebutuhan pengadaannya dibutuhkan di seluruh pelosok negeri. 

"Sulbar merupakan salah satu provinsi ketujuh tercepat yang mendapatkan mobil itu dan satu unit mobil dibanderol  cukup mahal,"ungkap Idris

Idris berharap, Dinas Kesehatan bersama BPBD agar melakukan sosialisasi terhadap mitra kerja  di setiap kabupaten dan selalu berkoordinasi dengan stakeholder terkait.

Ia menambahkan, adanya fasilitas baru itu dalam waktu tiga jam dapat menghasilkan 64 proses hasil tes swab.

"Insya Allah dengan adanya mobil tersebut dapat mengcover semua yang ada," pungkasnya. (farid) 




Read 631 times
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments