Kegiatan Gubernur

Kegiatan Gubernur (3146)

JAKARTA -- Setelah menjajaki penerbangan Sriwijaya Air beberapa waktu lalu, kini Pj Gubernur Sulawesi Barat Akmal Malik kembali menjajaki peluang kerjasama dengan salah satu maskapai penerbangan. Pada Rabu, 15 Juni 2022, Akmal menjajaki maskapai Citilink untuk membuka rute penerbangan ke Bandar Udara Tampa Padang di Mamuju, Sulbar. Hal ini dilakukan untuk memperkuat posisi Sulbar sebagai penopang pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Selain itu, Akmal Malik berharap dengan pembukaan rute penerbangan baru dari Citilink menjadikan akses transportasi masuk dan keluar Sulawesi Barat makin mudah, pilihannya pun makin banyak. "Kami berharap dengan makin banyaknya rute penerbangan ke Sulbar, akan membuat daerah…

Penjabat Gubernur Sulbar , Akmal Malik melakukan pelepasan Kontingen Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Sulbar menuju Pesparawi XIII Nasional, di Rujab Gubernur Sulbar, Selasa , 14 Juni 2022 Tujuan Pesparawi untuk memupuk persaudaraan dan cerminan kebersamaan umat kristen di Indonesia. Sekaligus pengambangan seni budaya dalam tatanan hidup umat Kristen dan meningkatkan mutu pengetahuan. Rencananya kegiatan Pesparawi XIII Nasional digelar 19-26 Juni 2022. Agendanya dimulai dengan Karnaval Budaya 19 Juni, kemudian pembukaan pada 20 Juni, dan Festival serta lomba pada 21-22 Juni. Pj Gubernur Sulbar , Akmal Malik berharap meskipun dengan anggaran terbatas, Kontingen Pesparawi Sulbar tetap semangat mengikuti Pesparawi Nasional…

Pemprov Sulbar menyerahkan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2021 kepada DPRD Sulbar melalui Sidang Paripurna, di Kantor Sementara DPRD Sulbar, Selasa , 14 Juni 2022 Penjabat Gubernur Sulbar Akmal Malik, mengaku beberapa dokumen belum dilengkapi dikarenakan masih menunggu proses updating rilis dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) terkait aplikasi simda keuangan. "Namun kami berjanji akan segera melengkapi pada kesempatan pertama setelah updating aplikasi Simda telah disampaikan dan telah diselesaikan oleh BPKP," ujar Akmal. Terkait isi Laporan Pertanggungjawaban, dari sisi penerimaan pendapatan terealisasi 100,99 persen dari pagu Rp2 triliun lebih. Sementara pada sisi belanja terealisasi 82,91 persen dari pagu Rp2,19 triliun.…

Penetapan Harga Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit di Sulbar selalu bermasalah, apalagi beberapa bulan terakhir, larangan Ekspor CPO membuat harga TBS Kelapa Sawit bergejolak. Dinamika harga yang berlaku di lapangan membuat petani merugi, disisi lain pihak Perusahaan Kelapa Sawit (PKS) tidak serta merta memberlakukan harga sesuai yang ditetapkan pemerintah daerah sebab harus menyeimbangkan harga di pasar global. Dan hal itu bertentangan dengan Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) Nomor 1 Tahun 2018 tentang Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit. Untuk mempertemukan kedua pihak, menurut PJ Gubernur Sulbar Akmal Malik perlu mendiskusikan dengan Kementerian Pertanian. Namun kali ini Akmal akan melibatkan seluruh pihak…

Pj. Gubernur Sulbar, Akaml Malik didampingi Sekprov Muhammad Idris melakukan rapat internal bersama Kepala BPKAD, Amujib dan jajaranya dalam rangka inventarisir terhadap aset yang berpotensi menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah di Ruang Pertemuan Rujab Gubernur Sulbar, 14 Juni 2022 Dalam rapat tersebut mendiskusikan persoalan-persoalan aset yang ada di pemerintah Provinsi Sulawesi Barat. Menurut Pj Gubernur Sulbar, Akmal Malik , Sulbar memiliki aset yang luar biasa namun tidak terkelola dengan baik. "Asetnya tidur sehingga tidak banyak berkontribusi terhadap pendapatan daerah," ujar Akmal. Sebelumnya Akmal, saat melakukan Rapat Koordinasi dengan Pemkab Polman belum lama ini, ia pun mendapatkan data hampir 40 hektar…

Penjabat Gubernur Sulbar, Akmal Malik menghadiri acara Komunikasi Sosial (Komsos) Silaturahmi Kebangsaan oleh Korem 142/Taroada Tarogau, di Aula Andi Depu Korem 142 Tatag, Selasa , 14 Juni 2022 Pj. Gubernur Akmal Malik menyampaikan, berbagai persoalan-persoalan dalam bernegara yang tidak dapat diatasi hanya dengan mengandalkan pemerintah provinsi. Karenanya melalui Komsos, menjadi ruang dalam membangun kerjasama menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dia pun menjelaskan, kerap terjadi konflik antara pemerintah dan masyarakat yang bermuara dari sengketa lahan. Hal itu perlu menjadi perhatian pemerintah agar menjaga hubungan silaturahmi dengan masyarakat. Lanjut Akmal, hal lain yang bertujuan membangun silaturahmi kebangsaan adalah mendorong aktivitas…

Pj Gubernur Sulbar, Akmal Malik kembali mengunjungi Wisata Karampuang, menindaklanjuti rencana pembenahan infrastruktur di Wisata Karampuang. Karenanya, Kunjungan Pj Gubernur turut membawa dinas terkait serta mengundang Kepala Desa Karampuang untuk melakukan diskusi pembenahan Pulau Karampuang. Akmal mengaku, setelah dua kali mengunjungi Pulau Karampuang, dia pun melihat satu sisi kelemahan di Pulau itu, yakni tidak adanya ruang publik. Menurutnya, ruang terbuka publik di kawasan wisata memiliki citra yang lebih menarik bagi pengunjung. Selain menjadi sarana rekreasional namun tetapi juga membantu perekonomian daerah. Ruang terbuka publik harus ditunjang fasilitas yang baik hingga aktivitas yang beragam. "Kalau sekarang (di Wisata Karampuang,red) mana ruang…

Pj. Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Akmal Malik melakukan audiensi bersama Tim Delegasi Pesparawi XIII Yogyakarta, bertempat di Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Senin, 13 Juni 2022. Dalam pertemuan itu, Pj. Gubernur Sulbar Akmal Malik menekankan, dalam proses anggaran kegiatan keagamaan hendaknya tidak boleh ada pembedaan, baik Muslim, Kristen, Hindu maupun Budha. "Jadi tidak boleh ada yang di RKA kan dan dihibahkan, tidak boleh lagi ada perbedaan, dan tahun depan semua kegiatan keagamaan harus di RKA melalui APBD, "tandas Akmal yang juga Dirjen Otoda Kemendagri RI "Jangan ada perbedaan kegiatan keagamaan di Sulbar, sebab kita adalah negara demokrasi," sambungnya "Ini bukan persoalan…

Pj. Ketua TP. PKK Sulbar Ny. Yulia Zubir Akmal bersama Tenaga Ahli TP. PKK Sulbar yang juga Ketua DWP Sulbar Ny. Kartini Hanafi Idris, menyerahkan bantuan kepada korban yang terdampak tanah longsor dan banjir di Dusun Salunangka, Kelurahan Rangas, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, Senin 13 Juni 2022. Bantuan yang diserahkan berupa bahan pangan siap saji, selimut, terpal dan tikar untuk 83 KK (Kepala Keluarga) di dusun itu. Pada kesempatan itu, Pj. Ketua TP. PKK Sulbar Ny. Yulia Zubir Akmal menyampaikan permohonan maaf karena tidak bisa langsung mengunjungi lokasi tujuan dikarenakan akses yang sulit. Namun, penyerahan bantuan tersebut sebagian telah di…

Pemprov Sulbar menerima bantuan dari Kepala Staf TNI-AL (KASAL) untuk korban gempa bumi di Mamuju. Pendistribusian melalui KRI Makassar 590, sandar di Dermaga Lanal Mamuju, Senin , 13 Juni 2022 Bantuan didistribusikan merupakan tindak lanjut dari koordinasi Lanal Mamuju, diperuntukkan bagi korban bencana gempa bumi 5,8 SR pada 8 Juni , di Mamuju. Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik berterima kasih atas bantuan dari TNI AL, selanjutnya, pihaknya melalui Satgas Tanggap Darurat Becana segera menyalurkan bantuan tersebut. "Atas nama masyarakat Sulbar mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar TNI AL. Hari ini melalui satgas membackup dan masyalurkan kepada masyarakat, baik yang masih…