24 Jun 2019

Memantau Pelayaran Perdana Kapal Tol Laut Angkutan Barang di Pelabuhan Tanjung Silopo, Polewali Mandar

 

 

 Memastikan kesiapan Pelabuhan berfungsi yang nantinya akan menjadi pintu masuk dalam mempromosikan jalur tol laut Nunukan, Makassar, Polewali, dan Belang-belang. Sabtu (22/6). Gubernur Sulawesi Barat ( Sulbar) Ali Baal Masdar bersama rombongan mengunjungi Pelabuhan Tanjung Silopo Dusun Silopo Desa Mirring Kecamatan Binuang Kabupaten Polman Provinai Sulbar.Bersama rombongan Gubernur Ali Baal Masdar mengaku, kunjungannya ke pelabuhan terbesar di Polman itu tidak lain untuk mengetahui sejauh mana Pelabuhan Tanjung Silopo akan dioperasikan baik pelayaran lokal maupun luar negeri. Mantan bupati Polman dua periode itu berharap, semoga apa yang direncanakan pemerintah dalam rangka pengoperasian pelabuhan Tanjung Silopo ini dapat berjalan lancar sesuai dengan harapan.

” Kita berharap dengan keberadan pelabuhan Silopo ini bisa membuka jalur pelayaran dalam dan pelayaran luar negeri,” kata Ali Baal MasdarDalam kunjungan gubernur Sulbar di pelabuhan Tanjung Silopo. Salain berinteraksi dengan otoritas pelabuhan. ABM juga menyaksikan langsung kapal penumpang yang sedang bersandar KM Khendaga Nusantara 6 dengan Route Makassar ,Polewali Belang Belang, dan Nunukan.

Read 2015 times Last modified on Senin, 24 Jun 2019 09:55
(0 votes)