13 Mar 2017

Dinas Sosial Sulbar Fokuskan Bantuan Perumahan

Dinas Sosial yang di kendalikan oleh Kaharuddin  menyampaikan tentang tupoksi di Dinas Sosial. Dinas ini mengurusi tentang keadaan masyarakat yang berada dalam taraf tidak mampu atau dalam keaadan yang memprihatinkan dan  ada beberapa kegiatan yang sangat mendasar yang perlu di lakukan termasuk bantuan-bantuan langsung ke masyarakat usaha mikro dalam bentuk kube, kelompok usaha bersama.

" Untuk tahun 2017 ini ada beberapa kabupaten kita anggarkan termasuk dari dana APBN untuk dana kube. Kelompok usaha bersama ini dibagi dua kelompok yakni yang berada diperkotaan dan yang perkabupaten yang berada pada kelurahan. Untuk pembagiannya, terbagi atas beberapa kabupaten,  untuk Kabupaten Majene sebanyak 20 kelompok yang menerima bantuan kube  sedangkan untuk kabupaten Polman ada 20 kelompok   dan untuk Kabupaten Mamuju sebanyak  30 kelompok yang menerima  Kube ini peruntukkan kepada masyarakat yang kurang mampu yaitu dalam bentuk bantuan dana yang diperuntukkan untuk jual-jualan, perbengkelan, peternakan dan udan itukan punya syarat semua.,ujar mantan sekretaris Korpri ini..

Kemudian yang kedua ada juga bantuan dalam bentuk rehabilitasi rumah. Dalam tahun ini rehabilitasi rumah sekitar 20 unit dan per unitnya sekitar 20 juta  dan ada juga  bantuan pusat pembangunan rumah adat terpencil untuk di kab.Mamuju Utara itu sebanyak 50 unit dan semuanya  sementara  proses pelelangannya dan dana tersebut dari Kementrian Sosial dari dana dekonsentrasi. " untuk bantuan  rehabilitasi rumah tidak layak huni itu sekitar 20 juta. Dan bantuan tersebut dalam bentuk barang,yang disesuaikan dengan tingkat kebutuhan mereka.   " jadi bukan dalam bentuk tunai tapi dalam bentuk barang, disesuaikan dengan tingkat kebutuhan rumah yang akan di bantu. Jadi ada pihak ketiga menyediakan bahan-bahannya kemudian di berikan kepada yang bersangkutan. Jadi  bantuan tersebut  bukan  dalam bentuk tunai, jelas Kaharuddin .

Read 1078 times Last modified on Kamis, 16 Maret 2017 18:16
(0 votes)
  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments