Kegiatan Gubernur

Kegiatan Gubernur (3693)

Mamuju -- Wakil Gubernur Sulbar , Salim S Mengga menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah anggota Komisi Informasi Provinsi Sulawesi Barat masa jabatan 2025-2029,yang dilaksanakan di Ballroom Andi Depu Kantor Gubernur Sulbar, 5 Maret 2025 Pelantikan dilakukan oleh Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka, dihadiri sejumlah unsur forkopimda dan instansi vertikal Sulbar. Sebanyak 5 Anggota Komisi Informasi yang dilantik berdasarkan keputusan Gubernur yang akan mengemban tugas selama empat tahun kedepan. Kelima anggota komisi Informasi tersebut terdiri dari Masram,Muh Ikbal,Amran Jaya, M.Danial,dan Firdaus Abdullah. Wakil Gubernur Sulbar Mayjen Salim S Mengga mengucapkan selamat bekerja kepada Komisioner Komisi Informasi yang baru saja dilantik dapat…

Mamuju -- Dalam upaya memperkuat koordinasi serta meningkatkan sinergi antara pemerintah daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), digelar pertemuan strategis yang bertujuan untuk mendorong tata kelola pemerintahan yang lebih efektif di Kantor Gubernur Sulbar, Rabu, 5 Maret 2025 Dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, Wakil Gubernur, Salim S Mengga, Plh. Sekprov Herdin Ismail unsur forkopimda , BIN dan instansi vertikal lainnya Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka dalam sambutannya menegaskan pentingnya kerja sama yang solid antar stakeholder guna mewujudkan visi pembangunan daerah yang maju dan sejahtera. "Forkopimda memiliki peran strategis dalam mendukung pembangunan daerah. Kerja sama yang solid akan…

MAMUJU -- Gubernur Sulbar Suhardi Duka melantik dan melakukan pengambilan sumpah Anggota Komisi Informasi (KI) Provinsi Sulbar masa jabatan 2025-2029. Adapun Anggota KI Provinsi Sulbar, yakni Masram, Muh Ikbal Amran Jaya, M.Danial, Firdaus Abdullah. Kelima anggota KIP Sulbar telah dipilih melalui proses seleksi dan dilantik berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Nomor 183 tahun 2025 tentang pemberhentian dengan hormat anggota komisi informasi provinsi Sulbar masa jabatan 2020-2024 dan pengangkatan Anggota KI Provinsi Sulbar masa jabatan 2025-2029. Turut hadir Wakil Gubernur Sulbar Salim S Mengga, Wakil Ketua DPRD Sulbar St. Suraidah Suhardi, perwakilan pemkab enam kabupaten se- Sulbar dan sejumlah pimpinan forkopimda Sulbar,…

Mamuju - Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melanjutkan rapat Asistensi Evaluasi Kinerja Pembangunan Daerah di ruang oval lantai 3 Kantor Gubernur Sulbar, Rabu 5 Maret 2025. Rapat ini bertujuan memastikan program APBD yang akan dijalankan selaras dengan arahan pemerintah pusat melalui Inpres No 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN-APBD Tahun Anggaran 2025. Serta dilakukan penyesuaian agar sejalan dengan Vis-Misi gubernur dan wakil gubernur Sulbar terpilih, Suhardi Duka- Salim S Mengga Gubernur Sulbar, Suhardi Duka dan Wagub Sulbar, Salim S Mengga memimpin langsung rapat evaluasi yang sudah berlangsung dua hari terakhir. OPD Pemprov bergiliran memaparkan permasalahan terkait bidang urusan,…

MAMUJU -- Gubernur Sulawesi Barat , Suhardi Duka menghadiri ground breaking perumahan bersubsidi bagi Pegawai Negeri Pada Polri (PNPP) Kepolisian Daerah (Polda) Sulbar di Kompleks BTN Royal Riverside, Kelurahan Mamunyu, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Selasa, 4 Maret 2025. Terlihat Gubernur Sulbar Suhardi Duka bersama Kapolda Sulbar, Irjen Pol Adang Ginanjar, serta Danrem 142 Tatag, Brigjen TNI Hartono melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah bersubsidi bagi PNPP Polda Sulbar. SDK mengungkapkan, program Presiden Prabowo Subianto untuk mewujudkan tiga juta unit rumah setiap tahun, salah satunya adalah perumahan bersubsidi bagi PNPP. "Saya kira, program Presiden Prabowo untuk mewujudkan tiga juta rumah tiap…

Mamuju -- Gubernur Sulbar Suhardi Duka bersama Wakil Gubernur Sulbar Salim S Mengga memimpin rapat evaluasi kinerja pembangunan daerah di ruang oval Lantai 3 Kantor Gubernur Sulbar, Selasa 4 Maret 2025. Turut mendampingi Plh Sekda Provinsi Herdin Ismail, Asisten III Amujib, Kepala Baperida Junda Maulana, dan Kepala BPKPD Masriadi Nadi Atjo, dan sejumlah kepala OPD Gubernur Sulbar Suhardi Duka menuturkan, pelaksanaan evaluasi terhadap program OPD Pemprov Sulbar sebagai upaya awal melakukan penyesuaian terhadap Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2025. Selain…

MAMUJU - Salah satu agenda yang dilakukan Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) dan dan Wakil Gubernur Sulawesi Barat Mayjen TNI (Purn) Salim S Mengga (JSM), di hari pertama kerja, yakni agenda Rapat Paripurna DPRD Sulbar dalam rangka Pidato Sambutan Gubernur periode 2025-2030 di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulbar, Senin, 3 Maret 2025. Di hadapan 37 Anggota DPRD Sulbar, SDK mengatakan, dirinya bersama JSM sudah mengikuti retret di Akmil Magelang, Jawa Tengah (Jateng), sebagai bekal dengan pemahaman yang mendalam mengenai tugas dan tanggung jawab dalam pemerintahan, serta membangun sinergi yang kuat dalam menggerakkan roda pemerintahan dan kemajuan di daerah.…

MAMUJU -- Setelah resmi masuk kantor, Gubernur Sulawesi Barat , Suhardi Duka (SDK) menyampaikan program 100 hari kerjanya bersama Wagub Sulbar, Mayjen TNI (Purn) Salim S Mengga. SDK mengungkapkan, untuk 100 hari program kerja pihaknya akan segera menyelesaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). "Yang pertama RPJMD harus selesai, yang kedua persoalan dampak bencana alam harus selesai," kata SDK, Senin, 3 Maret 2025. Ia juga mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Sulbar akan menuntaskan safari ramadan. Bahkan, kata SDK, pihaknya akan memberikan ribuan paket ramadan bagi masyarakat. "Kita akan melaksanakan tuntas safari ramadan dan kita akan memberikan paket ramadan kepada kurang lebih 10.000…

MAMUJU -- Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) bersama Wagub Sulbar Mayjen TNI (Purn) Salim S Mengga masuk kantor untuk pertama kalinya setelah dilantik dan mengikuti serangkaian retret di Akmil Magelang, Jawa Tengah, Senin, 3 Maret 2025. Di hari pertamanya ngantor, SDK bersama Wagub, Salim S Mengga disambut para ASN dan non ASN lingkup Pemerintah Provinsi Sulbar di halaman Kantor Gubernur Sulbar Setelah itu, SDK memasuki kantornya dan melakukan peninjauan sejumlah ruangan di lantai tiga, didampingi Pj Sekprov Sulbar, Amujib. "Hari pertama kita masuk kantor, kita lihat ruangan, kita ketemu dengan pegawai, pejabat," kata SDK. SDK mengungkapkan, akan segera menyesuaikan diri…

Mamuju -- Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Mayjen Purn Salim S Mengga melaksanakan salat hadir bersama jamaah masjid Al Rahman Karema, Kelurahan Simbuang Kabupaten Mamuju, Minggu, 2 Maret 2025 malam Dalam kesempatan tersebut, Wagub Sulbar Salim S Mengga,diberi kesempatan panitia mesjid Al Rahman memberikan sambutan. Dalam sambutanya ,Wagub Sulbar , Salim S Mengga mengajak seluruh masyarakat untuk kembali bersatu karena Pemilukada telah usai. "Jangan ada lagi bahasa orangnya si A orangnya si B,mari kita bersama-sama membangun Sulbar. Jika ada kekurangan yang didapatkan dalam pemerintahan kami pimpin nanti, tolong ingatkan saya dan tegur saya demi kemajuan Sulawesi Barat kedepan, " kata Salim…

  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments