Kegiatan Gubernur

Kegiatan Gubernur (2793)

Dharma Wanita Persatuan dari Kementrian Tenaga Kerja menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Majene-Mamuju Sulbar yang menjadi korban gempa bumi 15 Januari lalu.Bantuan secara simbolis sebesar Rp 200 juta dan sejumlah bantuan lain diserahkan oleh Ketua DWP Kementerian Tenaga Kerja, Istiqamah kepada Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar di Rujab Gubernur Sulbar, Kamis, 18 Maret 2021. Kepada pengurus Dharma Wanita Kementrian Tenaga Kerja , Gubernur Ali Baal menyampaikan terima kasih atas bantuan dan partispasi yang diberikan untuk masyarakat yang tertimpa bencana. Pada kesempatan tersebut, kepada DWP Kementerian Tenaga Kerja dan jajaranya , Ali Baal memberikan gambaran potensi yang dimiliki provinsi ke-33 ini.…

Kominfo Sulbar -- Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar menerima kunjungan Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Sulbar, Imik Eko Putro dan rombongan, di Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Rabu 17 Maret 2021. Kunjungan tersebut dalam rangka penyerahan kajian fiskal regional kepada Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar selaku kepala pemerintahan, yang diharapkan menjadi sebuah referensi penting tingkat pertumbuhan ekonomi di Sulbar. Pada pertemuan itu, Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar mengapresiasi kedatangan Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Sulbar bersama rombongan. "Saya berharap dengan adanya kunjungan kerja ini, selain menjalin silaturahmi, komunikasi serta koordinasi juga dapat memberikan motivasai untuk lebih maju,"ucap Ali Baal Ali Baal juga berharap,…

Forum koordinasi bersama dalam rangka peningkatan ekspor daerah, berlangsung di pelataran depan Rujab Gubernur Sulbar, Kamis, 18 Maret 2021. Kegiatan tersebut, dipimpin langsung Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar didampingi Asisten I Bidang Pemkesra, Muh. Natsir dan Asisten II Bidang Ekbang, Junda Maulana. Dalam pertemuan yang membahas mengenai peningkatan ekspor Sulbar tersebut, menghadirkan berbagai unsur pimpinan terkait, dimulai dari para pimpinan OPD Pemprov Sulbar, Forkopimda dan pihak perbankan. Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar pada kesempatan itu menegaskan, bahwa di Sulbar harus ada Bea dan Cukai agar pendapatan perekonomian Sulbar bisa lebih maksimal. "Saya berharap kiranya peran di tiap instansi masing-masing dapat…

Kominfo Sulbar -- Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar menerima kunjungan Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Sulbar, Imik Eko Putro dan rombongan, di Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Rabu 17 Maret 2021. Kunjungan tersebut dalam rangka penyerahan kajian fiskal regional kepada Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar selaku kepala pemerintahan, yang diharapkan menjadi sebuah referensi penting tingkat pertumbuhan ekonomi di Sulbar. Pada pertemuan itu, Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar mengapresiasi kedatangan Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Sulbar bersama rombongan. "Saya berharap dengan adanya kunjungan kerja ini, selain menjalin silaturahmi, komunikasi serta koordinasi juga dapat memberikan motivasai untuk lebih maju,"ucap Ali Baal Ali Baal juga berharap,…

Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar melakukan pertemuan dengan Kepala Perwakilan BPKP Sulbar, Hasoloan Manalu di Rujab Gubernur Sulbar, Rabu, 17 Maret 2021. Pertemuan tersebut dalam rangka penyerahan Laporan Hasil Pengawasan Tahun 2020 dari BPKP Perwakilan Sulbar kepada Gubernur Sulbar. Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar dalam pertemuan tersebut menyampaikan, Pemerintah Daerah di semester pertama 2021 telah menyelesaikan laporan kerja yang akan ditindaklanjuti di tiap SKPD dan dinas terkait di lingkup Pemprov Sulbar. " Kiranya para OPD tidak lagi jalan ditempat tetapi harus bisa berubah . Meskipun saat ini kita masih berada di tengah pandemi dan pasca gempa Sulbar, kita harus lebih…

Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar menerima kunjungan Kepala Biro Umum Setda Sulbar Ansar Malle beserta jajarannya di rumah jabatannya, Selasa, 16 Maret 2021. Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan rapat evaluasi kinerja, sekaligus silaturahmi dengan Gubernur Sulbar. Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar mengatakan, kegiatan tersebut perlu diapresiasi dan disambut baik, dimana kedatangan Kepala Biro Umum beserta jajarannya dinilai perlu menjadi sebuah contoh bagi OPD lainnya, sehingga dapat menjadi spirit dan motivasi untuk terus semangat bekerja dan berkarya demi Sulbar yang semakin maju dan malaqbiq. "Mari terus bekerja dan berkarya sesuai tugas pokok kita masing-masing dan tunjukkan kepada masyarakat kita bahwa kita…

Sinergi yang baik antara Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), penegak hukum, tanaman pangan, dan juga peran serta masyarakat, maka inflasi daerah di Provinsi Sulawesi Barat di sepanjang tahun 2021 berada pada level rendah dan stabil. Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Sulbar, Enny Anggraeni Anwar, saat membuka secara resmi high level meeting tim pengendalian inflasi daerah (TPID) Sulawesi Barat, Selasa 16 Maret 2021, yang berlangsung di Hotel Ratih Kabupaten Polewali Mandar. Kata Enny, salah satu upaya dalam pemulihan ekonomi Sulawesi Barat adalah pengendalian inflasi pada sasaran yang rendah dan stabil. Upaya ini, memerlukan koordinasi kebijakan yang solid, antara kebijakan moneter, fiskal…

Produksi tempurung kelapa di Provinsi Sulbar siap diekspor ke negara Jordania dan Mesir. Tak tangung-tanggung, sebanyak 40 ton siap diekspor. Hal itu terungkap dalam pertemuan Kepala Karantina Pertanian Mamuju, Agus Daryono dengan Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar di Rujab Gubernur Sulbar, Selasa, 16 Maret 2021. " Tadi kita melakukan pertemuan singkat dengan pihak balai pertanian, dan rencana kita akan mengexpor sekitar 30 hingga 40 ton tempurung kelapa dengan tujuan dua Negara ke Mesir dan Jordania, " kata Ali Baal Masdar Ia pun menyampaikan apresiasi dan dukungan yang besar kepada pihak balai pertanian yang telah melakukan suatu langkah maju dengan memanfaatkan…

Kominfo Sulbar—Sekprov Sulbar Muhammad Idris, menghadiri Rapat Evaluasi Dan Verifikasi Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) secara virtual dari rumah jabatannya, Selasa 16 Maret 2021. Sekprov Sulbar Muhammad Idris mengatakan, keikutsertaan Sulbar pada evaluasi dan verifikasi Penghargaan APE ingin melakukan pengecekan tingkat-tingkat kemajuan dari usaha untuk pencapaian indeks Pengarusutamaan Gender (PUG). Selain itu, juga ingin mengetahui apa yang menjadi bagian dari usaha verifikasi, sehingga itulah yang menentukan titik-titik kritis yang harus ditingkatkan dalam mencapai indeks tersebut. Idris pun berharap, dengan keikutsertaan tersebut Sulbar bisa menjadi bagian yang diniliai dalam rangka memperoleh satu penghargaan tertinggi dalam pencapaian pencakupan gender yaitu Penghargaan APE.…

Data merupakan hal yang sangat penting dipedomani oleh kabupaten maupun provinsi dalam perencanaan pembangunan kedepan. Hal itu dikemukakan Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar pada saat melakukan audiensi dengan Kepala BPS Sulbar, Gede Hedrayana dan rombongan di Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Selasa, 16 Maret 2021 Gubernur Ali Baal Masdar juga menyampaikan, Pemprov Sulbar dan kabupaten yang terdampak gempa kembali memulai pembangunan dari awal. Pembangunan tersebut dimulai dari perkantoran, rumah ibadah, sekolah dan rumah warga masyarakat yang berdampak baik rusak ringan, rusak sedang maupun rusak berat. Dan untuk merancang pembangunan sarana dan prasaran tersebut, semua membutuhkan data yang akurat " Kalau kita…

  1. Popular
  2. Recent
  3. Comments