Print this page
05 Nov 2025

Dinsos Sulbar Kembali Kunjungi dan Serahkan Bantuan kepada Warga Diduga ODGJ di Mamuju

 

Mamuju — Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) kembali melakukan kunjungan lapangan ke salah satu warga di Kabupaten Mamuju yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).

 

Kunjungan dilakukan pada Rabu 5 November 2025. Upaya ini sebagai bentuk respons cepat dan tindak lanjut atas laporan masyarakat terkait dugaan kekerasan yang dilakukan oleh warga tersebut terhadap anak kandungnya yang masih di bawah umur.

 

Sebelumnya, Tim Dinas Sosial Sulbar bersama pihak terkait turun langsung untuk melakukan asesmen awal terhadap kondisi psikologis dan sosial warga tersebut.

 

Kunjungan kali ini untuk melihat perkembangan sekaligus menyerahkan sejumlah bantuan sosial, berupa kebutuhan pokok dan perlengkapan personal, guna mendukung penanganan awal di lapangan.

 

Kepala Dinas Sosial Sulbar, Abdul Wahab Hasan Sulur, melalui Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Supiati Sahid, menyampaikan bahwa langkah ini merupakan bagian dari fungsi Dinas Sosial dalam memberikan perlindungan dan penanganan terhadap penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS), termasuk bagi warga dengan indikasi gangguan jiwa.

 

“Kami hadir untuk memastikan bahwa setiap warga, termasuk yang mengalami gangguan kejiwaan, tetap mendapatkan perhatian dan perlindungan sosial yang layak. Kasus ini kami tangani dengan pendekatan kemanusiaan, sambil tetap berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk penanganan hukum dan medis,” ujar Supiati.

 

Selain memberikan bantuan, Dinas Sosial Sulbar juga terus berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Mamuju, aparat desa, dan pihak Puskesmas setempat untuk memastikan penanganan lebih lanjut terhadap yang bersangkutan, baik dalam bentuk pemeriksaan kesehatan jiwa, perawatan, maupun rehabilitasi sosial.

 

Pihak Dinas Sosial juga menegaskan pentingnya peran keluarga dan masyarakat dalam memberikan dukungan dan pengawasan terhadap warga dengan gangguan kejiwaan, agar tidak menimbulkan dampak sosial di lingkungan sekitar.

 

“Penanganan ODGJ tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah. Diperlukan peran serta keluarga dan masyarakat agar mereka bisa dipulihkan dan diterima kembali di lingkungan sosialnya,” tambah Supiati. 

 

Melalui kunjungan ini, Dinas Sosial Sulbar menegaskan komitmennya untuk terus hadir memberikan perlindungan, pendampingan, dan layanan sosial bagi warga yang membutuhkan, khususnya bagi kelompok rentan dan penyandang disabilitas mental di wilayah Sulbar untuk mendukung Visi Misi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, bersama Wakilnya, Salim S. Mengga, terkait ”pengentasan kemiskinan dan perlindungan sosial".

 

Naskah : Dinsos Sulbar 

Editor : Tim Humas Pemprov Sulbar

Read 26 times
(0 votes)