MAMUJU--Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) terus berupaya secara proaktif mengatasi masalah stunting yang masih menjadi isu serius di Sulbar dengan angka stunting yang masih tinggi. Langkah konkret diambil dengan menggalakkan program 4 plus 1 yang diinisiasi oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar. Kepala Dinas Kesehatan Sulbar Asran Masdy bersama tim dari Dinkes provinsi, Dinkes Kabupaten Mamuju, Puskesmas Tampa Padang melaksanakan kunjungan ke Posyandu Gelombang Pantai, Kelurahan Sinyonyoi, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Kamis 04 Januari 2024, serta membagikan paket bantuan kepada keluarga yang memiliki balita stunting. Langkah ini diambil sebagai salah satu upaya mendukung penurunan angka stunting yang masih cukup tinggi…

MAMUJU--Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sulawesi Barat (Sulbar) Amir menghadiri rapat di Dinas Kehutanan Sulbar, Kamis, 4 Januari 2024. Rapat bertujuan menindaklanjuti permohonan PT. PLN terkait perizinan kawasan pembangunan jaringan listrik. Pertemuan itu berlangsung di Ruang Kerja Kepala Dinas Kehutanan Sulbar. Rapat dipimpin Kepala Dinas Kehutanan Sulbar, Andi Aco Takdir, dan juga dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sulbar Zulkifli Manggazali, Fungsional Penata Perizinan Ahli Muda Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Sulbar Basri Boy, Senior Technician Pengendalian Listrik Perdesaan PT. PLN Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Sulbar Muhammad Djajadi dan Alfian Izza Al Faizin…

MAMUJU - Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Sulawesi Barat (Perkim) melakukan Penandatanganan Pakta Integritas Internal sebagai lahkah awal sebelum melakukan aksi nyata untuk melayani masyarakat. Hadir dalam penandatanganan tersebut adalah Kadis Perkim Syaharuddin, Sekretaris Perkim ,Amrin, Kepala Bidang Perumahan Reski Ridwan, Kepala Bidang Permukiman Rahmad Barawaja. K. para pejabat Pengawas, Fungsional dan seluruh staf pelaksana lingkup Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Sulawesi Barat. Kadis Perkim Sulbar Syaharuddin mengatakan, penandatanganan Pakta Integritas dilakukan hari ini adalah menindaklanjuti arahan bapak Pj. Gubernur Sulawesi Barat Prof. Zudan Arif Fakrulloh "Bagaimana kita senantiasa menyamakan frekuensi antara kepala dinas dan bawahan sebelum melayani…

MAMUJU--Penandatanganan Pakta Integritas Lingkup Dinas Capil Sulawesi Barat , Rabu, 03 Januari 2024. Penandatanganan berlangsung di Graha Sandeq Pemprov Sulbar dengan dihadiri langsung Pj. Gubenur Sulbar Prof. Zudan Arif Fakrulloh bersama Sekprov Sulbar Muhammad Idris. Kadis Capil Sulawesi Barat Muhammad Ilham Borahima, yang juga turut melakukan penandatanganan menyampaikan bahwa Penandatanganan Pakta Intregritas dan Perjanjian Kinerja adalah hal yang bersifat wajib dilakukan oleh Pejabat Tinggi Pratama sebagai wujud dari komitmen dalam melaksanakan tugas dan fungsi di masing-masing OPD. "Kita siap melaksanakan komitmen yang telah ditandatangani dalam Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2024. Dalam Pakta Integritas yang ditandatangani tersebut terdapat salah…

MAMUJU, - Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Barat selama tahun 2023 telah berhasil menorehkan berbagai program terkait ketenagakerjaan di Sulawesi Barat. Hal itu pun menjadi pelecut jajaran Disnaker untuk terus berbenah melakukan inovasi memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Barat Andi Farid Amri mengatakan selama tahun 2023 berbagai kegiatan dinilai telah berhasil dilaksanakan seperti Disnaker Sulbar telah melatih dan melakukan uji kompentesi pada kejuruan Menjahit, Las, Komputer dan Tatarias dengan peserta pelatihan sebanyak 608 Orang dan 555 Orang dinyatakan lulus ujikompetensi dan sebanyak 196 Orang telah bekerja dan berwirausaha. "Selain itu Disnaker juga telah melaksanakan kegiatan…

MAMUJU--Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Rapat Fasilitasi Penanaman Modal Sektor Pertambangan PT. LTJ Global Jaya. Rapat dilaksanakan pada hari perdana bekerja di Tahun 2024, berlangsung di Ruang Serbaguna Dinas ESDM Sulbar, Selasa 2 Januari 2024. Rapat dipimpin Kepala Dinas ESDM Sulbar Amir, dan dihadiri Kepala Bidang Mineral dan Batubara Ilham bersama jajaran staf, Kepala Bidang Penyelenggara Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan A DPM-PTSP Sulbar, Irfan AT, serta Manajemen PT. LTJ Global Jaya. Dalam pertemuan itu, Kepala Dinas ESDM Sulbar Amir menjelaskan terkait permohonan izin usaha pertambangan PT. LTJ Global Jaya. Ia mengatakan, Pemprov Sulbar…

MAMUJU, - Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Barat akan melakukan rekrutmen tenaga terampil se Sulawesi Barat, 13 program keterampilan disipakan untuk 416 orang calon tenaga terampil dipersiapkan selama 2024. Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Barat Andi Farid Amri mengatakan pihaknya telah melakukan rapat internal bersama Balai Latihan Kerja di beberapa Kabupaten. Membahas terkait rencana digelarnya pelatihan untuk calon tenaga terampil se Sulbar. "Ada 13 program yang kita siapkan dan masing-masing program akan menerima 16 calon tenaga terampil yang telah dinyatakan lolos sesuai syarat yang telah ditetapkan,"kata Andi Farid. Rekrutmen calon tenaga terampil tersebut akan digelar di seluruh Balai Latihan…

MAMUJU--Menindaklanjuti hasil Penandatanganan Pakta Integritas pada 2 Januari 2024 dan arahan Pj. Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Kepala Biro Ekbang Setda Sulbar Masriadi Nadi Atjo langsung tancap gas dengan memaksimalkan tugas dan fungsi (Tusi) Biro Ekbang sebagaimana yang tertuang dalam Peraturan Gubernur Sulawesi Barat Nomor 4 Tahun 2022 tentang Kedudukan Tugas dan Fungsi, Susunan Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah. Diawali dengan melakukan Rapat Konsolidasi Intenal awal tahun 2024 pada Rabu 03 Januari 2024. Selanjutnya di hari yang sama, Kepala Biro Ekbang Setda Sulbar memberi petunjuk dan arahan kepada Tim Kerja Pengendalian Administrasi Pembangunan memaksimalkan pelaksanaan salah satu tugas/wewenang Gubernur Sebagai…

MAMUJU--Dalam rangka memonitor langsung pelaksanaan di Bidang Pelayanan Kesehatan, Direktur RSUD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) dr. Marintani Erna Dochri bersama Kepala Sub Bidang Penunjang Medik Sunar, melakukan pemantauan di Poli Rawat Jalan, Kamis 04 Januari 2024. Kegiatan ini mulai dilakukan di ruang pendaftaran. Di tempat ini terlihat sangat ramai karena masih banyak peserta PPPK yang mengurus surat keterangan berbadan sehat. Dilanjutkan dengan menelusuri Poli Rawat Jalan. Direktur RSUD Sulbar dr. Marintani Erna Dochri mengatakan, kegiatan itu dilakukan untuk monitor langsung kinerja dari pelayanan yang diberikan oleh tenaga kesehatan dan berupaya melakukan perbaikan kualitas layanan di setiap unit pelayanan. "Ini juga…

MAMUJU -- Penghargaan dari berbagai bidang diterima Pemprov Sulbar dalam kurung waktu Mei-Desember 2023. Di Awal Tahun 2024 Pemprov kembali mendapatkan penghargaan sebagai provinsi dengan inflasi terbaik ketiga di Indonesia. PJ Gubernur Sulbar, Prof. Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, prestasi dan perolehan penghargaan tersebut berkat kolaborasi dari semua OPD Pemprov Sulbar. Di Desember tahun 2023, Pemprov Sulbar menduduki inflasi terbaik ketiga nasional pada angka 1,82 YoY. 22 penghargaan Pemprov Sulbar lainnya dari berbagai bidang yaitu Penghargaan Transformatif Pembelajaran, Penerapan SPBE Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Terbaik II Wilayah Sulawesi, pemenuhan Standar Layanan Kesehatan, Penghargaan atas Percepatan Pengembangan Kawasan Transmigrasi,…