Kegiatan OPD

Kegiatan OPD (2777)

Mamuju--Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Kadis Perkim) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Syaharuddin bersama jajarannya kembali hadir di Jalur Arteri Mamuju, Jumat 12 Juli 2024, untuk melakukan kerja bakti atau lebih dikenal dengan istilah Jumat Bersih, “Sesuai janji kami pada Jumat pekan lalu, bahwa kami akan kembali hadir untuk melaksanakan kerja bakti atau gotong royong membersihkan lingkungan secara rutin setiap hari Jumat,” kata Syaharuddin. Syaharuddin bersyukur melihat Jalur Arteri Mamuju sudah tidak terlalu kotor lagi. Ia menilai kesadaran masyarakat sudah mulai tumbuh seiring dikeluarkannya Surat Edaran (SE) Gubernur Sulbar tentang Pelaksanaan Jumat Bersih, “Sepertinya kesadaran masyarakat sudah mulai tumbuh seiring…

Mamuju--Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) memberikan penghargaan (reward) kepada pegawai teladan ASN dan Non ASN untuk semester 1 (pertama) tahun 2024, Kamis, 11 Juli 2024. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kinerja terbaik dalam penyelenggaraan pelayanan publik di lingkungan DPMPTSP Sulbar. Penghargaan diserahkan Sekretaris DPMPTSP Sulbar Almes Amedian mewakili Kepala DPMPTSP Sulbar Habibi Azis, di Kantor DPMPTSP Sulbar. Sekretaris DPMPTSP Sulbar, Almes Amedian mengatakan, penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi dari pemerintah provinsi terhadap pegawai yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Para pegawai yang menerima penghargaan ini dinilai telah…

Mamuju – Mengawali kegiatan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) Mandiri, Kamis (11/7/2024), Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Setda Sulbar) dalam hal ini Tim Evaluasi melakukan PEKPPP Mandiri pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Sulbar. Kegiatan ini sebagai tindak lanjut Surat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KemenPANRB RI) Nomor B/16/PP.02/2024 tentang Pemberitahauan Jadwal Pelaksanaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) Mandiri Perangkat Daerah. Tim Evaluasi PEKPPP dipimpin langsung Plt. Kepala Biro Organisasi Setda Sulbar Subuki. Adapun anggota tim, Muhammad Rusli, Herman Dalipang dan Oktaviano Darmansyah Putra. Dalam kegiatan itu, Plt.…

MAMUJU--Dinas Perkebunan Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan Rapat Penetapan Indeks "K" dan Harga Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit Produksi Pekebun Se-Sulbar Periode Juli 2024, di Hotel Berkah, Jln. Soekarno Mamuju, Kamis (11/07/2024). Tim Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Sulbar melakukan pembahasan atas usulan indek “K” dari perusahaan perkebunan anggota Tim Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit. Penetapan harga TBS kelapa sawit produksi pekebun berpedoman pada PERMENTAN NO. 01/PERMENTAN/KB. 120/1/2018 tentang Pedoman Penetapan Harga Pembelian Tandan Buah Segar Kelapa Sawit Produksi Pekebun, yang bertujuan memberikan perlindungan kepada pekebun dalam memperoleh harga wajar TBS dan membatasi persaingan usaha yang tidak sehat antar perusahaan…

Sulbar --Status kelas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sulbar saat ini masih tipe C. Menurut PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin, perlu melakukan percepatan mendorong agar kelas RSUD Sulbar naik ke tipe B. Untuk itu, PJ Bahtiar mengharapkan terkait syarat syarat yang harus dipenuhi harus menjadi perhatian bersama, utamanya Dinas Kesehatan Sulbar agar bergerak cepat memenuhi syarat yang diperlukan, seperti kelengkapan gedung layanan, peralatan dan Sumber Daya Manusia. "Tipe C kita masih sangat jauh, lambat. Ini membuatpelayanan terbatas. Setidaknya bisa dinaikkan kelasnya menjadi Tipe B. Langkah-langkah yang harus dilakukan harus kita rancang," kata Bahtiar. Bahtiar mengapresiasi kepada Direktur RSUD Sulbar sebab…

Makassar--Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) bersama Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), Badan Kepegawaian Negara (BKN), dan Pemerintah Daerah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) untuk membahas integrasi data dan kinerja guru. Bertempat di Hotel Claro Makassar, Rabu 10 Juli 2024, rakor ini bertujuan untuk mewujudkan data yang valid antara Data SIASN, Ekinerja, dan PMM, serta meningkatkan kinerja Kepala Sekolah dan Guru yang berfokus pada peningkatan kualitas peserta didik. Kepala BKD Sulbar, Bujaeramy Hassan, menekankan pentingnya data yang akurat dalam mendukung sistem pengelolaan kepegawaian yang efektif. "Data yang valid menjadi kunci dalam membangun sistem yang lebih baik untuk…

Mateng--UPTD Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Budong-Budong bekerjasama dengan Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi III Palu Kementerian PUPR melakukan Pembentukan Kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) di Desa Salule'bo, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa 09 Juli 2024, Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Pertemuan Kantor Desa Salule’bo. BWS Sulawesi III Palu sebagai pemegang izin Persetujuan Penggunaan Kawasan Hutan Pembangunan Bendungan Budong-Budong berkewajiban untuk melakukan pengendalian kebakaran hutan dan lahan di wilayah kerjanya. Peserta Kelompok MPA berjumlah 15 orang berasal dari masyarakat sekitar kawasan hutan di Desa Salule’bo. Pelatihan dan Pembentukan Kelompok MPA menghadirkan narasumber dari Manggala Agni…

MAMUJU - Sekprov Muhammad Idris dan inspektur akan melakukan pendalaman atas tuntutan mahasiswa. Hal ini, disampaikan juru bicara Pemprov Sulbar, Mustari Mula, Rabu, 10 Juli 2024. "Sekda dan Kepala Inspektorat akan mendalami tuntutan mahasiswa. Terutama yang berkaitan dengan inti tuntutan dan klarifikasi data yang di masalahkan," kata Mustari. Pemprov Sulbar lanjut Mustari menerima kritikan dan masukan dari elemen mahasiswa. Sekprov , Muhammad Idris bersama Kepala Inspektorat, Muh. Natsir akan menerima perwakilan mahasiswa di Ruang Pertemuan Rujab Sekda, Kamis, 11 Juli 2024 "Kita terima masukan dan kritikan mahasiswa yang sudah menjadi tanggungjawabnya sebagai sosial control," tambahnya. Diketahui, massa aksi dari berbagai…

Mamuju, --Satpol PP dan Damkar Pemprov Sulbar menyampaikan permintaan maaf atas insiden yang terjadi pada penanganan unjuk rasa pada 9 Juli 2024 di pintu masuk kantor Pemprov Sulbar. Melalui keterangan persnya, Pemprov Sulbar yang diwakili Kasatpol PP, Muh. Jaun menyampaikan klarifikasi atas insiden tersebut, Rabu, 10 Juli 2024. Pada saat klarifikasi hadir pula oknum Satpol yang disorot atas insiden tersebut. Plt. Kasatpol PP , Muh. Jaun menjelaskan, setelah melakukan interogasi kepada anggota yang terpantau diduga melakukan pelecehan terhadap atribut HMI kata Jaun merupakan bentuk ketidaksengajaan anggota saat mengatasi situasi di tengah aksi unjuk rasa. "Saya selaku Kasatpol PP memberikan klarifikasi…

Mamuju–Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Rapat Paripurna terkait Jawaban Gubernur Sulawesi Barat atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD mengenai Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045 dan Ranperda Pengelolaan Barang Milik Daerah, Selasa 09 Juli 2024. Berlangsung di Ruang Paripurna Kantor Sementara DPRD Sulbar, rapat tersebut dipimpin Wakil Ketua III DPRD Sulbar H. Abdul Rahim didampingi Wakil Ketua II H. Abdul Halim. Hadir Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah (Setda) Sulbar Amujib mewakili Pj. Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin. Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Sulbar, Amujib menyampaikan jawaban dan tanggapan…