Majene -- Dinas Sosial Sulawesi Barat menggelar kegiatan Peningkatan Kapasitas Operator Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS) Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Hotel Dafina, Kabupaten Majene, 19 - 21 Maret lalu. Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Majene Ardiansyah didampingi Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Sulbar Surdin. Sekretaris Daerah Kabupaten Majene, Ardiansyah mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dapat memperkuat dan meningkatkan kapasitas operator SIKS-NG DTKS dalam melakukan pendataan masyarakat miskin yang mendapatkan bantuan sosial di masyarakat. Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Sulbar, Surdin berharap kegiatan tersebut dapat menambah wawasan Operator SIKS-NG dalam menerapkan kapasitasnnya sebagai langkah…

Mamuju -- Tim pendamping dan evaluator SPBE OPD Bidang Aptika Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik Sulbar melakukan kunjungan ke Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulbar, Selasa 19 Maret 2024 di ruang rapat kantor BKD Sulbar . Dihadiri oleh Sekretaris BKD Suhamta didampingi para tim pengelola SPBE BKD. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mereviu sekaligus menyepakati beberapa kriteria dan bukti dukung penilaian pada indikator evaluasi SPBE OPD antara lain pemanfaatan aplikasi kepegawaian dan pemanfaatan aplikasi kinerja Pegawai. Kepala Dinas Kominfopers, Mustari Mula mengatakan, reviu dilakukan untuk memperkuat dan meningkatkan kualitas kematangan OPD dalam melaksanakan SPBE yang mesti terus progress menuju titik…

Mamuju -- Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Barat melakukan peninjauan di beberapa lokasi yang bisa dimanfaatkan untuk menjadi wilayah pengembangan budidaya udang dan bandeng dengan pendekatan lingkungan . Dilakukan di dua Kabupaten yaitu Kabupaten Majene dan Kabupaten Polewali Mandar. Kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dari arahan Pj. Gubernur Sulbar, Prof Zudan dan Sekprov Sulbar , Muhammad Idris melalui Kepala DKP Sulbar, Suyuti Marzuki Kepala DKP Sulbar, Suyuti Marzuki mengatkaan, peninjauan lokasi bertujuan untuk mengidentifikasi potensi dan persiapan awal untuk pengembangan budidaya udang dan ikan bandeng berbasis budidaya yang ramah lingkungan. "Pendekatan lingkungan dalam budidaya ini menjadi fokus utama untuk…

Mamuju - Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (DTPHP) Sulawesi Barat Syamsul Ma'arif turut hadir mendampingi Kunjungan Kerja Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis, 28 Maret 2024. Kunjungan kerja tersebut merupakan rangkaian panen raya nusantara Dalam kunjungan tersebut Mentan, Andi Amran Sulaiman menyerahkan secara simbolis pupuk kepada bupati seluruh Indonesia sebanyak Rp 54 triliun. "Baru saja Bapak Presiden menyetujui bantuan pupuk 26 T dan ditambah bantuan dari Pupuk Indonesia sebanyak Rp28 T sehingga total ada sebesar Rp54 T pupuk untuk seluruh petani Indonesia, dan secara simbolis dilakukan di Mamuju," ungkapnya. Selain itu, dilakukan juga…

Mamuju -- Ketua IKA Unhas Pusat, Amran Sulaeman mengemukakan beberapa tips untuk dapat menjadi pemimpin. Hal itu disampaikannya saat memberi sambutan pada acara Ramah Tamah Ketua IKa Unhas Pusat dan Jajaran pengurus IKA Unhas Wilayah Sulbar, Kamis 28 Maret 2024. Acara berlangsung di Bandara Tampapadang Mamuju. Hadir Bupati Mamuju , Sutinah Suhardi, unsur forkopimda Sulbar, sejumlah jajaran Kementerian Pertanian RI dan beberapa perwakilan IKA Unhas Pusat. Dihadapan pengurus IKA Unhas Sulbar, Amran yang juga Menteri Pertanian (Mentan) RI ini menegaskan bahwa semua orang tanpa terkecuali dapat menjadi pemimpin. Di bidang pengabdian manapun, apakah itu PNS, POLRI, swasta dan bidang bidang…

MAJENE – Tim Kesbangpol Sulbar memantau jalannya proses seleksi calon Paskibraka di Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat, Kamis 28 Maret 2024. Sebanyak 130 pelajar SMA/SMK/MA mengikuti seleksi Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Majene Tahun 2024. Jumlah tersebut merupakan hasil penjaringan dari beberapa peserta yang lolos seleksi administrasi dari 231 peserta yang mendaftar secara online melalui paskibraka.bpip.go.id. Seleksi dilaksanakan selama lima hari. Diawali dengan seleksi wasbang dan TIU dan diakhiri dengan Seleksi Kepribadian yang dilaksanakan di Pendopo Rujab Bupati Majene. Dari semua tahapan seleksi yg di tetapkan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila, hanya 89 peserta yang lolos untuk mengikuti…

Mamuju -- Kepala Biro Umum Setda Sulbar, Anshar Malle menanggapi isu tentang pembenahan Mess Sulbar di Makassar, Kamis, 28 Maret 2024. Karo Umum Setda Sulbar, Anshar Malle mengatakan, rencana perbaikan Mess Sulbar yang ada di makassar tepatnya Jl.Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, sudah lama dilakukan pembahasan dan perencanaan untuk segera dilakukan perbaikan. Disampaikan, Mess Sulbar merupakan salah satu aset daerah yang perlu diprioritaskan untuk segera dilakukan perbaikan, sehingga kedepan diharapkan mess tersebut dapat menjadi salah satu aset yang bernilai bagi daerah. " Kita sudah lama merencanakan perbaikan Mees Sulbar di Makassar dan sementara ini dalam perhitungan biaya rehab…

Mamuju -- Pastikan harga minyak stabil di pasaran, Pemprov Sulbar melaui Dinas Koperasi dan UKM, Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Barat , melakukan pemantauan harga minyak di ritel modern dan pasar tradisional di Kabupaten Mamuju, Kamis, 28 Maret 2024. Dari hasil pemantauan, Bau Akram Da'i memastikan bahwa harga minyak di pasaran masih stabil, khususnya di Mamuju dengan rata-rata harga minyak goreng curah, MinyakKita, dan minyak kemasan premium masing-masing Rp14,000.-, Rp16,000.-, dan 21,666.-. “Kita sudah cek ke ritel-ritel modern dan pasar tradisional, harga minyak masih stabil.” ujar Akram. Ia mengingatkan agar masyarakat tidak perlu khawatir dengan harga minyak, apalagi dapat dipastikan…

Mamuju -- Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Sulbar melakukan rapat koordinasi dengan para pemangku kepentingan , Kamis untuk mengantisipasi potensi kerawanan ekonomi, sosial budaya, dan hankam jelang hari raya Idul Fitri 1445 H Kamis, 28 Maret 2024. Plt. Kepala Kesbangpol, Muhammad Yusuf Tahir mengatakan, rapat tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan dalam menghadapi potensi tantangan yang mungkin timbul menjelang Idul Fitri 1445 H. "Rapat tersebut menjadi salah satu upaya konkret dari Badan Kesbangpol dalam memastikan stabilitas dan ketenangan dalam rangka menyambut Idul Fitri, " kata Yusuf Tahir. Sesuai arahan Pj. Gubernur Sulbar, Prof Zudan dan Sekprov Sulbar, Muhammad Idris, langkah-langkah preventif…

Jakarta -- Pj Gubernur Sulbar Prof. Zudan turut hadir dalam Rapat Koordinasi Nasional Rencana Aksi Nasional Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan 2019-2024 oleh Menko Perekonomian , di Jakarta Kamis (28/03/2024) PJ Gubernur Sulbar, Prof Zudan menyampaikan, Sulbar termasuk 4 Provinsi yang paling awal merampungkan Rencana Aksi Daerah (RAD) melalui Perda 19 tahun 2021. Adapun rakor ini dilakukan agar OPD dalam menjalankan rencana aksi perkebunan sawit di daerah dapat lebih maksimal. Prof. Zudan menyebutkan, luasan perkebunan sawit rakyat di Sulbar 108.000 hektare dan luasan sawit dibawah perusahaan 72.000 hektare. Beberapa hal perlu menjadi perhatian bersama, yakni terkait sengketa lahan serta harga TBS…