Print this page
27 Mei 2022

Pj.Gubernur Sulbar Perintahkan BPBD dan Dinsos Segera Turun Bantu Korban Banjir

 

Pemprov Sulbar bergerak cepat dalam menangani banjir yang melanda Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sulbar. 

Pj.Gubernur Sulbar, Akmal Malik langsung memerintahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial untuk membantu korban banjir di wilayah tersebut.

" Bantuan Pemprov akan turun hari ini, dan sudah dikoordinasikan , diminta kepada BPBD dan Dinsos segera turun langsung ke masyarakat menyerahkan bantuan kepada korban banjir," kata Akmal melalui Staf Khususnya, Nadir

Disampaikan, beberapa bantuan Pemprov yang turun diantaranya, Hidrant Umum sebanyak 2 unit, kapasitas 2000 liter, mobil tangki air sebanyak 2 unit kapasitas 4000 liter, dumpt truk 1 unit, double kabin 1 unit , personil satgas tanggap darurat 7 orang

Informasi yang dihimpun , Desa Taan Mamuju dan Kecamatan Malunda, Majene , Sulbar dilanda banjir akibat hujan yang mengguyur pada Kamis, 26 Mei 2022 kemarin. Selain itu, juga terjadi bencana longsor di Kecamatan Mambi, Kabupaten Mamasa, bahkan membuat jalan trans Sulawesi lumpuh beberapa jam, namun saat ini kondisi air sudah surut dan akses jalan mulai normal. (rls)

Read 513 times Last modified on Jumat, 27 Mei 2022 14:09
(0 votes)