Print this page
02 Jul 2020

Penerapan New Normal Harus Melalui Tahapan Yang Benar Terkait Aturan Kesehatan

Penerapan New Normal yang dilakukan sejak sepekan dibukanya PSBB menuai tantangan bagi pemerintah . Pasalnya New Normal yang kini diterapkan ternyata menjadi kewaspadaan kita bersama untuk memerangi virus 19 ini agar  tetap melalui tahapan yang benar dengan protap kesehatan dengan tetap menjag jarak, memakai masker dan rajin mencuci tangan.

Namun saat ini banyak masyarakat yang lengah dan cuek dengan wabah yang masih merajalela dan mengintai, mereka seakan akan melihat covid 19 ini sudah tidak ada sehingga tanpa disadari inilah yang seharusnya diwaspadai yakni kelonjakan pasien akibat dampak virus ini. jika masyarakat tidak lagi mengindahkan aturan kesehatan, dengan banyak yang tidak memakai masker, maka yang ditakutkan adalah kelonjakan pasien. Padahal yang seharusnya dilakukan pada saat new normal adalah meningkatkan aturan kesehatan yang lebih ketat. agar tidak terjadi  terjadi kelonjakan , ujar Kadis Kesehatan Sulbar dr Alif yang dihuungi lewat via telpon, Kamis, 2 Juli 2020.

Lanjut dikatakan, dengan dibukanya semua akses seperti maal, pasar dan tempat lain dan juga transportasi darat,laut dan udara tentu menjadi kewaspdaan daerah untuk tetap menjaga zona aman daerahnya. Untuk Sulawesi Barat, walaupun masih dalam keadaan yang terkoordinir namun tetap menjaga kemungkinan-kemungiknan yang terjadi.   Tentunya hal yang kita takutkan adanya keloanjakan yang terjadi jika kita lengah. Wabah ini masih ada dan yang terjadi virus Covid 19 ini banyak yang terdampak akibat keluar daerah, seperti ke daerah yang berada pada zona merah yakni Makassar. Sehingga akibatnya  bertambah bahkan saat ini sudah mencapai 21 orang yang sementara dirawat di rumah sakit regional. Ini miris dan hal yang kita takutkan jangan sampei terjadi kelonjakan setiap harinya, tuturnya. 

"Upaya untuk mengantisasi terjadinya kelonjakan.  kami telah  menyiapkan tempat dirumah sakit regional  yang berada dilantai dua jika terjadi kelonjakan pasien  Namun untuk saat ini masih dapat terkondusif daya tampung di rumah sakit regional yang berada dilantai satu. Upaya yang juga  dilakukan oleh pihak dinas kesehatan adalah dengan turun memantau ke puskemas yang ada di semua Kabupaten. " personil sudah ada yang jalan ke puskesmas untuk tetap memberikan mereka bimbingan dan memantau keadaan dilapangan,kata, dr Alif. 

Dijelaskan Dr Alif, terkait dengan pelaksanaan rapid tes untuk saat ini kami melakukan kepada pasien yang terpapar dengan melihat histori dari mana kemana pasien sehingga dapat terjangkit virus ini, apakah dari luar kota atau dari keluarga atapun yang lain. Namun yang terpenting dalam new normal  penanganan virus  Covid 19 adalah dibutuhkan kerjasama yang baik disemua komponen baik di lingkungan keluarga, lingkungan aparat desa atau lurah bahkan camat dan aparat TNI, untuk bisa bersama-sama memberikan edukasi yang baik dan benar tentang penjagaan aturan kesehatan kepada masyarakat disaat penerapan new normal tentang menjaga kesehatan, menjaga diri dan keluarga dengan memakai masker dan rajin mencuci tangan serta mengurangi ativitas dengan berkumpul apalagi jika tidak mnjaga jarak satu dengan yang lain, ini yang sangat diperlukan untuk mengatisipasi kelonjakan pasien di Sulawesi Barat.

Read 893 times Last modified on Kamis, 02 Juli 2020 12:14
(0 votes)